Lowongan Bidang Pekerjaan Freelance Paling Dicari Terbaru 2014

Lowongan Bidang Pekerjaan Freelance Paling Dicari Terbaru 2014

Orangterkaya-id.blogspot.com - Pilihan menjadi seorang freelancer kini semakin banyak dilirik. Bagaimana tak menggiurkan, kehidupan sebagai freelancer  yang menempatkan seseorang menjadi bos atas diri sendiri tampak begitu menyenangkan dan dipenuhi kebebasan.


Tak perlu datang ke kantor, bisa menyelesaikan pekerjaan di rumah atau cafe, bisa memilih dan menolak pekerjaan sesuai proyek, serta memiliki pekerjaan yang berbeda-beda hingga tak kunjung merasa bosan.

Hal ini juga berkaitan erat dengan banyaknya jumlah pelaku usaha yang menggunakan teknologi internet dalam pengembangan bisnisnya, permintaan terhadap keahlian di bidang teknologi informasi kian meningkat.

Berdasarkan data Fast 50 yang dirilis freelancer.com, marketplace pekerjaan online dunia, selama periode Kuartal II/2014, dari 751.115 pekerjaan online bersih, ditemukan bahwa tren pekerjaan online terkait Science, Technologi, Engineering, dan Mathematic (STEM) melonjak tajam.

Data Fast 50 merupakan data pekerjaan yang paling banyak dicari pada platform freelancer.com.

Dari catatan tersebut, permintaan terhadap keahlian disiplin ilmu Matlab dan Matematika meningkat 37,2% menjadi 1.803 pekerjaan; bidang teknologi elektronik naik 21% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya menjadi 1.212 pekerjaan; sektor elektronik melonjak 15% menjadi 1.203 pekerjaan, dan disiplin ilmu matematika naik 17,8% menjadi 1.367 pekerjaan.

Di sisi lain, keahlian di bidang software juga semakin dicari antara lain untuk bahasa programming Phyton yang naik 22,9% menjadi 1864 pekerjaan; disiplin yang berkaitan dengan IoT seperti Data Mining naik 18,3% menjadi 1.770 pekerjaan; Web Scraping meningkat  15,4% menjadi 4.580 pekerjaan; dan Data processing naik 6,6% menjadi 6.116 pekerjaan.

Matt Barrie, Chief Executive Freelancer.com, menuturkan tingginya permintaan terhadap keahlian di bidang STEM, tidak diiringi dengan jumlah talenta di bidang tersebut. Hal ini sambungnya, menyebabkan banyak pemilik bisnis kecil dan start up yang melirik para freelancer online untuk mengisi bidang tersebut.

Sementara itu, permintaan akan keahlian di bidang penulisan juga masih cukup banyak dicari dengan jumlah permintaan sebesar 11.036 atau naik 23,6% dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

JobQ2 ‘14Q1 ’14Change %
Matlab & Mathematica
1803
1314
37.2
3D Design
1061
806
31.6
Flyer Design
1074
861
24.7
Academic Writing
11036
8932
23.6
Python
1864
1517
22.9
Social Media Marketing
1881
1536
22.5
Content Writing
4793
3921
22.2
Accounting
1672
1373
21.8
Creative Writing
1276
1049
21.6
Electrical Engineering
1212
1002
21.0
Excel
10091
8382
20.4
Corporate Identity
1208
1012
19.4
Report Writing
3070
2594
18.4
Data Mining
1770
1496
18.3
Mathematics
1367
1160
17.8
Electronics
1203
1038
15.9
Web Scraping
4580
3969
15.4
Finance
1269
1100
15.4
3D Modelling
3657
3230
13.2
Business Cards
1003
896
11.9
Powerpoint
1026
919
11.6
3D Rendering
3090
2784
11.0
Brochure Design
1825
1647
10.8
Java
6317
5743
10.0
3D Animation
3475
3183
9.2
Data Processing
6116
5740
6.5
Technical Writing
4709
4475
5.2
C++ Programming
3689
3599
2.5
Software Development
1944
1898
2.4
Android
11083
11134
-0.5
Shopping Carts
4390
4431
-0.9
SEO
12535
12657
-1.0
C Programming
4248
4317
-1.6
Email Marketing
1846
1876
-1.6
Internet Marketing
16569
16952
-2.3
Mobile Phone
12993
13335
-2.6
HTML
40585
42155
-3.7
SQL
2465
2608
-5.5
CSS
14323
15198
-5.8
Marketing
9011
9633
-6.5
Facebook Marketing
7090
7795
-9.0
Website Management
1474
1628
-9.5
Software Testing
2139
2369
-9.7
iPhone
9136
10206
-10.5
MySQL
15384
17293
-11.0
Objective C
1944
2237
-13.1
Game Design
1071
1282
-16.5
iPad
2556
3133
-18.4
Twitter
2318
2893
-19.9
YouTube
1218
1587
-23.2

Sumber: http://manajemen.bisnis.com

Sekian update informasi kali ini seputar Pekerjaan Freelance Paling Diburu Terbaru Tahun 2014. Semoga bermanfaat untuk anda yang ingin berkarir sebagai seorang pekerja lepas. Salam.
at 5:23 PM

Belum ada komentar untuk "Lowongan Bidang Pekerjaan Freelance Paling Dicari Terbaru 2014"

Post a Comment

Back to Top